You are currently viewing 10 Batu Paras Ukir Terbaik

Kerajinan batu paras ukir semakin berkembang di berbagai wilayah di Indonesia. Salah satu yang paling berkembang terletak di Yogyakarta. Hal ini terjadi lantaran di Provinsi Yogyakarta terdapat sumber batu paras putih yang khas. Selain itu, perkembangan ini juga didukung oleh berkembangnya industri pariwisata di Daerah Istimewa Yogyakarta. Kerajinan batu paras ukir ini bermacam – macam jenisnya. Minat wisatawan yang tinggi pada batu paras ukir seringkali karaena keinginan untuk menjadikannya suvenir sebagai penanda bahwa pernah berkunjung ke Yogyakarta.

Batu paras sendiri tidak hanya untuk buah tangan yang berukuran tidak terlalu besar, tetapi juga dapat sebagai komponen dalam konstruksi. Kerajinan batu paras ukir juga dapat digunakan sebagai ornamen tambahan dalam perencanaan sebuah hunian ataupun taman. Peran patung dan lampion dari batu paras ukir juga sangat digemari masyarakat. Berbagai macam fungsi batu paras ukir ini membuatnya familiar di kalangan masyarakat, terutama wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Berikut ini akan kami sajikan jenis – jenis batu paras ukir yang dapat anda gunakan nantinya sebagai ornamen dirumah anda atau suvenir saat anda berkunjung ke Yogyakarta :

Batu Paras Ukir Relief

Untuk anda yang ingin dinding rumah anda lebih menarik lagi, anda dapat menggunakan batu paras ukir. Relief yang berasal dari batu paras akan lebih menarik. Hal ini terjadi karena batu paras memiliki karkateristik warna yang cerah. Oleh sebab itu, relief yang terbentuk dari ukiran nantinya akan lebih cerah dan menarik. Relief ini nantinya dapat anda letakkan pada dinding ruang tamu sebagai pengganti lukisan. Bisa juga anda letakkan pada pagar depan rumah anda sehingga menambah kesan mewah dan berseni.

Roster Relief Batu Paras

Kerajinan berikut ini adalah kombinasi antara roster dengan relief. Jadi roster yang terbentuk nantinya akan lebih menarik lagi karena akan ada relief yang mendetil. Kombinasi ini semakin membuat roster bernilai seni tinggi. Selain itu, peletakkan roster pada posisi yang tepat dan terlihat juga berpengaruh. Roster tidak harus selalu diletakkan pada bagian atas pintu maupun jendela. Anda dapat meletakkan pada dinding pagar anda atau juga pada dinding pemisah antar ruangan.

Lampion Ukir

Apabila anda memiliki taman kecil dirumah, sebaiknya anda meletakkan kerajinan ini di sudutnya. Lampion paras ukir sekarang ini sudah banyak digemari masyarakat untuk menghias taman mereka. Sebenarnya lampion ini tidak wajib berada di taman atau diluar ruangan, anda juga bisa menempatkannya pada sudut ruang tamu anda dengan kombinasi dengan beberapa ornamen lainnya. Pemasangan lampion ini akan membuat rumah anda terlihat lebih nyaman dan cocok untuk bersantai.

Patung Batu Paras Ukir

Selain sebagai kerajinan yang mendukung dekorasi, batu paras juga dapat diukir menjadi patung. Patung batu paras akan lebih nampak cerah. Sebagai ornamen rumah tentu sangat cocok. Patung juga dapat anda posisikan ditengah taman anda. Bisa juga ada kombinasikan dengan air mancur atau patung dengan model perempuan membawa guci berisi air. Kombinasi ini akan membuat taman anda lebih hidup.

Roster Ventilasi

Perkembangan dunia desain, utamanya desain rumah saat ini bergerak menuju rumah modern minimalis. Hal ini didukung juga oleh kemunculan berbagai desain rumah yang terkesan sedikit kaku dan industrial. Tetapi, rumah dengan desain klasik dan berseni juga masih banyak digemari. Rumah dengan banyak ukiran dan pahatan yang menambah nilai seni.  Roster batu paras sendiri memiliki peran untuk menambah nilai seni. Karena roster atau ventilasi batu paras ukir memiliki bentuk dan model yang unik. Yang mana model – model ini sangat cocok apabila digunakan pada rumah model klasik dan tradisional.

Batu Paras Kaligrafi

Batu paras ukir juga seringkali digunakan sebagai ornamen tambahan pada beberapa rumah ibadah, salah satunya masjid. Pada rumah ibadah orang Muslim, dipasang beberapa kaligrafi. Kaligrafi sudah seperti barang atau ornamen tambahan yang wajib ada pada tiap masjid. Batu paras yang diukir menjadi kaligrafi tentu menambah kesan tersendiri. Kaligrafi yang berasal dari batu alam tentu lebih awet dan tahan terhadap perubahan cuaca. Selain itu, efek warna cerah batu paras menjadi ciri tersendiri.

Box Lilin Paras Ukir

Anda pasti sering mengetahui di beberapa tempat yang menyediakan lilin, selalu memiliki tempat lilin yang unik. Beberapa diantaranya terbuat dari batu paras ukir. Lilin sendiri memang menjadi sebuah kebutuhan misalnya pada klenteng tempat peribadahan orang Khonghucu. Lilin juga sering digunakan pada restoran yang menyediakan candle light dinner. Box lilin dari batu paras tentu memiliki nilai seni yang tinggi. Apalagi batu paras dapat diukir sedemikian rupa mengikuti pesanan.

Batu Paras Ukir Pot

Selanjutnya, anda juga dapat menggunakan batu paras ukir sebagai pot bunga. Pot bunga mulai dari yang ukuran mini untuk tanaman penghias meja, hingga pot besar untuk taman. Selain itu, batu paras ukir juga sering digunakan untuk pot bunga pada median jalan raya pada beberapa kota di Indonesia. Pot bunga dari batu paras ukir tentu lebih awet, daripada pot bunga yang berasal dari campuran batu, semen, dan pasir.

Asbak Batu Paras

Jika dirumah anda ingin menyambut tamu yang merupakan perokok atau bahkan anda sendiri juga perokok, maka anda memerlukan asbak batu paras. Asbak batu paras tentu akan membuat meja anda lebih menarik apalagi jika digabungkan dengan pot bunga mini yang juga berasal dari batu paras ukir. Asbak dari batu paras juga biasanya digunakan sebagai suvenir pada beberapa acara wisuda dari kampus. Terkadang juga sebagai ciri khas buah tangan dari beberapa daerah.

Papan Tanda Paras Ukir

Untuk anda yang menginginkan rumah anda atau kantor anda tampil berbeda, anda dapat menggunakan papan tanda yang berasal dari batu paras ukir. Batu paras ukir yang dibentuk nantinya akan lebih awet. Selain itu, juga membuat tempat anda lebih elegan dan tampak lebih mewah. Seringkali memang ditemui pada beberapa kantor menggunakan batu paras ukir sebagai papan tanda nama mereka. Setidaknya, dengan memakai batu alam, dapat meningkatkan sedikit kepercayaan masyarakat utamanya jika kantor ada bergerak pada bidang jasa.

Demikian informasi mengenai jenis – jenis batu paras ukir serta penggunaannya dalam aktivitas keseharian. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda dan menjadi referensi apabila ingin memanfaatkan batu alam. Sampai jumpa dilain kesempatan. See You.